Dunia kripto selalu memberikan peluang menarik untuk para penggunanya. Airdrop crypto merupakan salah satu daya tawar dari aset kripto.
Airdrop crypto sering digunakan sebagai strategi pemasaran yang memberikan token kepada para trader maupun investor.
Apa saja airdrop crypto di bulan Juli 2024? Yuk, simak artikel berikut ini!
Daftar Airdrop Crypto Bulan Juli 2024
Airdrop crypto merupakan metode yang umum digunakan oleh startup kripto untuk memperkenalkan tokennya kepada masyarakat.
Airdrop crypto dilakukan dengan memberikan token secara gratis maupun dengan menyelesaikan persyaratan tertentu kepada pengguna.
Ada beberapa airdrop crypto gratis yang akan dirilis pada bulan Juli 2024, yaitu:
1. Holdium ($HM)
Holdium merupakan aset kripto yang diberikan sebagai bentuk apresiasi dan penghargaan.
Holdium tidak hanya sekadar meme coin biasa, namun menjadi simbol status bagi para pecinta meme coin.
Holdium beroperasi menggunakan platform pada jaringan Solana. Aset kripto ini tidak seperti meme coin lainnya yang bisa ditambang, Holdium tidak memberikan fitur untuk ditambang.
Para pengguna bisa mendapatkan Holdium dengan memegang koin meme dengan jumlah yang telah ditentukan.
Semakin lama dan semakin banyak meme coin tersebut dimiliki, maka semakin banyak poin Holdium yang akan didapatkan.
Dalam upaya untuk merayakan komitmen yang tak tergoyahkan dari para hodlers, Holdium akan mengadakan airdrop secara besar-besaran dengan total 71% dari total suplai.
Distribusi airdrop akan dimulai pada 15 Juli 2024 dan berlangsung selama 18 bulan.
Cara untuk mengikuti airdrop crypto gratis ini cukup mudah, yaitu:
- Mengunjungi situs web airdrop crypto gratis Holdium dan melakukan pendaftaran dompet digital yang dimiliki dengan melakukan klik “Register wallet” pada halaman situs web.
- Pastikan dalam dompet digital telah memiliki sejumlah meme coin yang menggunakan jaringan solana.
- Setelah itu, pegang meme coin dalam jumlah dan waktu yang ditentukan. Jika memenuhi syarat, hodlers
2. Optopia ($OPAI)
Optopia merupakan jaringan Layer 2 berbasis AI yang memungkinkan pembuatan intent tanpa izin.
Hal ini dapat terjadi dengan menggunakan tokenomik dan mendorong Agen AI untuk mengeksekusi intent.
Token Optopia, OPAI menggunakan jaringan ETH dan memiliki total suplai 50.000.000 token OPAI.
Untuk mendapatkan airdrop crypto gratis dari OPAI, pengguna bisa mendapatkannya dengan menyelesaikan tugas-tugas sederhana, yaitu:
- Stellar Port: Program ini menawarkan berbagai tugas sederhana yang dapat diselesaikan pengguna untuk mendapatkan poin.
- Wisdom Vault: Melalui program ini, pengguna dapat mengumpulkan pengetahuan dan pengalaman yang akan memberi mereka poin tambahan.
- Resource Nexus: Pengguna dapat mengakses berbagai sumber daya yang tersedia dan menyelesaikan tugas lain untuk mendapatkan poin.
- Crystal Sands Quarry: Program ini memungkinkan pengguna untuk menambang poin dengan menyelesaikan tugas-tugas tertentu yang ditentukan oleh Optopia.
Setelah poin terkumpul, maka poin tersebut kemudian akan dikonversi menjadi token lewat Token Generation Event (TGE).
Ada sebanyak 50.000.000 token OPAI akan didistribusikan dalam airdrop bulan Juli 2024 ini. Buat yang tertarik untuk mendapatkan token OPAI, ikut langkah berikut ini:
- Kunjungi halaman resmi airdrop Optopia.
- Hubungkan dompet kripto ke platform Optopia.
- Airdrop ini diutamakan bagi pengguna Opstack Chain dan pemegang poin 4EVERLAND & T4EVER.
- Semua pengguna yang berpartisipasi dalam program Voyage akan memenuhi syarat untuk airdrop.
- Selesaikan tugas untuk mendapatkan poin. Semakin banyak tugas yang diselesaikan, semakin banyak poin yang akan diperoleh.
- Pengguna juga dapat mengundang teman untuk mendapatkan lebih banyak poin. Selesaikan tugas-tugas di sini untuk mendapatkan tautan referral.
- Jangan lupa untuk membaca pengumuman resmi untuk mengetahui semua detail tentang airdrop Optopia.
Optopia cukup banyak dilirik para trader maupun investor karena mampu mengumpulkan dana dari putaran pendanaan awal yang didukung oleh KuCoin Ventures, JRR Crypto, dan Klien Labs.
3. Tea ($TEA)
Tea mengkonfirmasi bahwa mereka akan melakukan airdrop crypto gratis token TEA kepada peserta testnet.
Tea merupakan protokol terdesentralisasi yang dijamin oleh reputasi dan insentif, hadir untuk meningkatkan keberlanjutan serta integritas dalam pasokan perangkat lunak open source.
Dengan menggunakan Tea, para pengembang open source dapat mengakuisisi nilai yang mereka ciptakan secara terpercaya dan tanpa memerlukan kepercayaan pihak ketiga.
Tea telah berhasil mengumpulkan total dana sebesar USD 16,9 juta dari investor ternama seperti Binance dan Woodstock Fund.
Dana tersebut akan digunakan untuk mendukung pengembangan dan peluncuran protokol serta token yang telah dikonfirmasi.
Berikut langkah untuk mengikuti airdrop crypto gratis token TEA, yaitu:
- Registrasi di testnet Tea dan mendaftar dengan akun Google, Microsoft, atau GitHub mereka. Setiap registrasi akan memberikan 100 poin kepada pengguna.
- Pengguna yang telah mendaftar sebelumnya diharapkan untuk melakukan migrasi akun mereka ke versi terbaru, V2.
- Setiap pengguna baru di testnet akan secara otomatis menerima 10.000 token testnet.
- Pengguna juga dapat memperoleh tambahan 250 poin dengan menghubungkan akun GitHub mereka.
- Tugas tambahan dan referral pengguna dapat meningkatkan poin dengan menyelesaikan tugas tambahan dan poin tambahan melalui referral.
- Tea juga mengadakan tantangan tambahan di testnet, di mana pengguna dapat memperoleh lebih banyak poin.
4. Token Metrics ($TMAI)
Token Metrics merupakan sebuah firma penelitian yang didirikan pada tahun 2019.
Token Metrics menggabungkan kecerdasan buatan (AI) dan machine learning dengan tim data scientist, trader kuantitatif, dan analis riset kripto.
Platform ini telah menjadi salah satu alat utama dalam dunia blockchain, yang menyediakan wawasan yang tepat waktu mengenai lebih dari 6.000 proyek cryptocurrency dan NFT.
Salah satu inisiatif menarik dari Token Metrics adalah program AI airdrop crypto gratis.
Program ini dirancang untuk memberikan penghargaan kepada partisipan yang ingin menjadi early adopters dari token TMAI.
Token Metrics memberikan token TMAI secara gratis kepada peserta yang ikut serta dalam serangkaian tugas sosial yang mudah.
Untuk bergabung dalam airdrop crypto gratis Token Metrics, ikuti langkah-langkah berikut:
- Kunjungi halaman Galxe Quest Token Metrics.
- Masuk dengan akun X, Discord, atau alamat email yang dimiliki.
- Selesaikan tugas yang tersedia untuk mendapatkan poin gratis.
- Semakin banyak tugas yang diselesaikan, semakin banyak poin yang didapatkan. Poin ini akan membantu mendapatkan bagian lebih besar dari reward token TMAI.
Baca Berita Menarik Lainnya di Ajaib Kripto!
Airdrop crypto gratis hanya didapatkan jika sudah memiliki dompet digital. Jangan khawatir, download Aplikasi Ajaib Kripto untuk mulai berinvestasi Bitcoin (BTC) dan aset kripto lainnya. Manfaatkan fitur earn Aplikasi Ajaib Kripto untuk mendapatkan keuntungan ekstra.