Berita

BREAKING NEWS: The Fed Tahan Suku Bunga, BTC Melesat ke $98.000!

bitcoin-ath-2025

Kamis (8/5/2025) pukul 08.05 WIB, harga Bitcoin bergerak di kisaran US$98.000 setelah Bank sentral Amerika Serikat (The Federal Reserve) memutuskan untuk kembali menahan suku bunga acuannya di level 4,25%–4,50% pada pertemuan FOMC (Federal Open Market Committee) pada dini hari tadi pukul 01.00 WIB.

Keputusan ini mencerminkan pendekatan hati-hati The Fed dalam membaca kondisi ekonomi global yang semakin tak menentu, khususnya karena meningkatnya tensi perdagangan akibat kebijakan tarif Presiden Donald Trump.

Keputusan suku bunga The Fed sejak Maret 2022

Source: The Federal Reserve
Source: The Federal Reserve

Langkah ini menandai ketiga kalinya secara beruntun The Fed mempertahankan suku bunga sejak penurunan terakhir pada Desember 2024. Jerome Powell, Ketua The Fed, menyatakan bahwa saat ini bukan waktu yang tepat untuk mengambil tindakan agresif mengingat banyaknya variabel yang belum pasti. “Kami berada dalam posisi yang cukup baik untuk bersabar dan melihat ke mana arah ekonomi bergerak. Tidak ada urgensi untuk terburu-buru,” ujarnya dalam konferensi pers.

Ketidakpastian Meningkat, Ekonomi Melambat

Kebijakan tarif impor yang diumumkan Trump pada 2 April lalu dianggap lebih luas dari perkiraan semula. Kebijakan ini telah berdampak pada terganggunya rantai pasok dan menekan pertumbuhan ekonomi AS. Produk Domestik Bruto (PDB) AS tercatat mengalami kontraksi sebesar 0,3% pada kuartal pertama 2025—kontraksi pertama sejak 2022 dan jauh di bawah ekspektasi pasar.

Di sisi lain, inflasi tercatat melandai ke 2,4% pada Maret, turun dari 2,8% pada bulan sebelumnya. Sementara tingkat pengangguran tetap stabil di level 4,2% per April. Powell menegaskan bahwa kondisi tersebut membuat The Fed tidak dapat bertindak secara pre-emptif tanpa data yang lebih jelas.

“Jika situasi ini terus berlangsung, mungkin akan sulit bagi kami untuk mencapai target stabilitas harga dan ketenagakerjaan dalam waktu dekat. Suku bunga bisa saja tetap tinggi lebih lama dari yang diperkirakan sebelumnya,” tambahnya.

Trump vs The Fed: Ketegangan Memanas

Di tengah tekanan politik yang meningkat, termasuk sindiran langsung dari Presiden Trump agar The Fed segera memangkas suku bunga, Powell menegaskan independensi lembaganya. “Saya tidak pernah meminta pertemuan dengan presiden mana pun, dan saya tidak akan memulainya. Itu bukan bagian dari peran saya,” katanya, menegaskan bahwa setiap komunikasi resmi selalu datang dari Gedung Putih, bukan sebaliknya.

Selain pertumbuhan yang melambat, indikator ekonomi lain juga menunjukkan sinyal kehati-hatian. Indeks Keyakinan Konsumen AS anjlok ke level terendah sejak Mei 2020, sementara indeks PMI Manufaktur turun tiga bulan berturut-turut, terakhir ke angka 48,7 pada April.

Dengan begitu banyak ketidakpastian yang membayangi, The Fed menegaskan akan tetap bergantung pada data untuk menentukan arah kebijakan berikutnya. Powell menutup pernyataannya dengan menekankan bahwa fleksibilitas dan kesabaran akan menjadi kunci utama dalam menjaga stabilitas ekonomi AS di tengah badai tarif dan ketidakpastian global.

Cara Membeli Bitcoin di Ajaib Alpha

  1. Buka aplikasi Ajaib Kripto, lalu masukkan PIN atau face ID.
  2. Masukkan dana deposit dengan cara memilih Deposit dan menentukan sumber dana baik dari transfer virtual account, transfer antarbank hingga antaraplikasi.
  3. Pilih laman Cari, lalu pilih Bitcoin atau Aset Kripto yang ingin dibeli.
  4. Masukkan jumlah nominal saldo dalam dana kripto yang ingin kamu belikan aset kripto pada kolom Jumlah IDR, lalu klik Beli.
  5. Jangan lupa untuk periksa kembali pesanan aset kripto kamu, lalu klik Beli.

Artikel Terkait